Karnaval HUT RI yang ke 79 di Desa Pagejugan

  • Aug 31, 2024
  • Yayan Hely Diana
  • BERITA

Senin (26 Agustus 2024),Desa Pagejugan Brebes melaksanakan karnaval untuk memperingati HUT RI yang ke 79 tahun. Acara pemberangkatan pawai start dari pedukuhan kerangkeng RT 04 RW 04 blok lapak H. Kasta dan finish di blok pemda perbatasan Desa Pagejugan-Pasarbatang. Pawai berlangsung dari jam 10 pagi hingga jam 2 siang.

Ratusan warga tumpah ruah ikut berpartisipasi mengikuti acara tersebut. Barisan pertama diawali oleh Paskibra dari SMP Pusponegoro dilanjutkan Pemdes Pagejugan,Kader PKK dan juga dari peserta lainnya dari SMP Puspo;SD;MI,TK;RA ;Ormas;Karang Taruna dan Masyarakat Umum. Banyak dari peserta pawai  yang menampilkan kreatif terbaiknya di depan panggung kehormatan yang dihadiri oleh Kades Pagejugan;BPD;TP PKK Beserta Tamu Undangan.

Untuk menambah kecintaan terhadap tanah air dan semarak suasana kemerdekaan RI,para peserta mengenakan busana adat budaya Indonesia mulai dari pakaian adat budaya serta berbagai pakaian unik dan menarik lainnya.

Karnaval tahun ini disambut sangat antusias oleh seluruh masyarakat Desa Pagejugan dengan dibuktikan banyaknya masyarakat yang memenuhi rute yang dilalui oleh peserta pawai karnaval.